Cara Menjual Tanah Agar Cepat Laku dengan Harga Terbaik

By Admin - 13 August 2022

Menjual tanah berbeda dengan menjual rumah yang sudah ada bangunannya. Selain butuh trik khusus, cara menjual tanah agar cepat laku dapat dilakukan melalui beberapa cara. Baik itu secara offline atau online.

Cara Menjual Tanah Agar Cepat Laku

Menjual tanah agar cepat laku tergantung kelengkapan dokumen dari tanah tersebut. Akan lebih mudah jika lengkap sertifikat secara legal dan tidak dalam kondisi diutangkan.
tanah dijual

Jika kelengkapan dokumen siap dapat dijual perseorangan atau ke perusahaan. Adapun cara jual tanah agar cepat laku dengan cara di bawah ini.

1. Jual Tanah Lewat Agen

Jual tanah dapat dilakukan melalui agen properti. Agen properti bertugas sebagai jembatan hubung antara penjual dan pembeli. Agen akan mencari pembeli yang cocok dan sesuai dengan tanah yang dijual.

Dengan melakukan kerjasama dengan agen properti, jual tanah lebih laku dan cepat karena biasanya agen telah memiliki calon pembeli. Jual tanah melalui agen perlu memperhatikan hal penting, yaitu:

  • Tentu ada fee untuk agen properti. Fee marketing berkisar antara 2% hingga 3,5 % nilai transaksi.
  • Dokumen lengkap karena agen akan jeli dalam dokumen legal yang dibutuhkan dalam jual beli tanah.
  • Efisiensi waktu karena yang penjual tidak pusing mencari pembeli.

Layanan jasa properti seperti ini telah banyak tersebar dan pilih yang terpercaya.

2. Jual Tanah Secara Offline

Cara menjual tanah agar cepat laku dapat dilakukan secara offline. Caranya melalui makelar perseorangan atau dijual sendiri. Langkah paling mudah melalui makelar yang telah berpengalaman.

Makelar lebih pandai mencari pangsa pasar yang cocok karena telah memiliki banyak link sehingga tanah dapat terjual dengan cepat. Jangan lupa memilih makelar tanah terpercaya dan memiliki kredibilitas tinggi.

Pasang tanda dijual dan luas tanah beserta nomor handphone di pinggir jalan depan lokasi tanah dengan ukuran yang cukup jelas dibaca dari jarak lebih jauh. Bila perlu pasang juga plang atau baliho dijual di lokasi lainnya.

3. Kondisi Tanah

Bersihkan area tanah dan akses sekitar lokasi bila perlu batas-batas tanah dibuat tembok atau pagar agar lebih rapi dan tampak jelas area tanah yang akan dijual. Tonjolkan kelebihan lokasi dan berikan harga nego pada iklan.

4. Iklankan di Sosial Media

Iklankan atau buat konten yang menarik tentang tanah Anda di beberapa media sosial seperti Facebook, Instagram, konten video Youtube dan Tiktok, misalnya tekankan pentingnya investasi properti.

5. Jual Tanah Secara Online melalui Realoka.com

Bagi yang mencari website pasang iklan gratis tanpa daftar di Google dan bisa tayang selamanya itu tidak perlu sebenarnya, karena kini cukup mudah untuk pasang iklan dengan penayangan cukup lama. Cara menjual tanah online dapat dilakukan melalui aplikasi jual tanah dengan cepat. Selain melalui aplikasi jual dapat pula lewat media sosial baik itu Facebook, Instagram dan Twitter.

Ada pula jual tanah melalui situs yang dapat membantu jual tanah cepat. Salah satu situs online adalah realoka.com.

Situs ini menawarkan jasa pasang iklan gratis properti di Indonesia. Penjual dapat memasang iklan tentang tanah yang dijual. Terdapat pula 100 ribu list rumah, tanah, apartemen, toko dan properti lain yang diiklankan.

Caranya:

  • Mendaftar di realoka.com
  • Login dengan menggunakan username dan password yang telah diperoleh.
  • Mulai pasang iklan tanah yang hendak dijual. Pastikan fotonya bagus dan menarik calon pembeli. Jangan lupa isi data yang dibutuhkan dengan lengkap.

Cara cepat jual tanah online dapat pula melalui fitur iklan properti berbayar atau premium agar tanah cepat laku dijual. Ada pula fitur kata kunci, jenis properti, harga dan lokasi yang dapat digunakan.

Biaya untuk update satu iklan yang awalnya gratis menjadi premium dengan biaya Rp20.000,-. Adapun kelebihan iklan premium adalah:

  • Posisi iklan menjadi prioritas di halaman kategori untuk pencarian 1 bulan.
  • Terdapat bonus kunjungan iklan dari Trovit atau Mitula untuk jumah tertentu.

Dengan kelebihan yang ditawarkan tanah akan lebih cepat laku. Selain itu penjual lebih efisien waktu.

Kini Anda tidak perlu bingung lagi bagaimana cara menjual tanah agar cepat laku setelah mengetahui berbagai trik di atas. Langkah praktis penjualan dapat melalui cara offline, agent atau situs online yang terpercaya. Selamat mencoba!

Jual Beli Properti Rumah Apartemen Tanah