Tips Cara Membuat Iklan Jual Rumah yang Menarik Pembeli

By Admin - 12 August 2022

Bagi Anda yang memiliki properti seperti contoh rumah dijual, atau ruko yang hendak dijual, kini Anda tak perlu khawatir lagi. Pasalnya, sekarang properti itu bisa terjual dengan cepat asalkan target pemasaran tepat, contohnya iklan. Bagaimana tips iklan jual rumah yang menarik calon buyer atau prospek Anda?

Menjual properti dengan menggunakan iklan terbukti sangatlah efektif. Sebab, produk Anda akan menemukan pembelinya dengan lebih tepat dan cepat. Lantas, bagaimana cara membuat iklan jual rumah? Tak perlu khawatir, hal tersebut akan diuraikan pada artikel kali ini.

Tips memasang Iklan Jual Rumah

Dengan metode dan cara yang tepat, property Anda akan lebih cepat pula terjual. Untuk itu, memahami cara membuat iklan yang baik dan benar menjadi hal penting untuk dikuasai. Berikut ini adalah beberapa tips iklan jual rumah yang menarik.

1. Pasang Iklan pada Situs Iklan Properti

Hal pertama yang perlu Anda perhatikan ketika memasang iklan adalah situs pemasang iklannya. Jika Anda hendak menjual rumah maka carilah pemasang iklan yang sesuai. Lantas, iklan jual rumah termasuk iklan apa? 
Photo iklan rumah yang menarik pembeli

Iklan jual rumah termasuk iklan properti. Untuk itu jangan sampai salah memasang iklan. Pasalnya, jika Anda salah memasang produk Anda pada situs yang tidak sesuai, properti Anda akan sulit ditemukan. Jadi, sebaiknya Anda memasang iklan tersebut di situs jual beli properti.

Lantas, di mana iklan jual rumah terlaris? Tentu saja di situs penyedia iklan khusus properti, salah satunya adalah Realoka.com. Dengan begitu, properti Anda akan lebih mudah terjual. Selain itu, dengan pemasaran online, Anda tak perlu mengeluarkan biaya untuk mencetak iklan.

2. Pasang Harga Terbaik

Perlu diingat, setiap properti tentu memiliki harga yang berbeda. Hal itu tergantung pada jenis, model, ukuran, dan lokasinya. Untuk itu, sebaiknya Anda pun menyesuaikan harga jual Anda dengan harga pasaran sesuai model dan ketentuan lainnya.

Sebab, jika Anda menawarkan harga yang terlalu tinggi untuk kualifikasi tersebut, maka akan sulit mendapatkan pembeli.

3. Tentukan Segmen Pasar

Tips iklan jual rumah yang menarik selanjutnya adalah dengan menentukan segmen pasar. Maksudnya adalah menyesuaikan level ekonomi sasaran dengan harga yang akan Anda pasang. Selain dari segi kelas ekonomi, Anda juga perlu perhatikan kebutuhan calon pembeli.

4. Tuliskan Deskripsi Iklan dengan Jelas

Hal pertama yang tidak boleh luput adalah mendeskripsikan properti dalam iklan. Mulai dari ukuran, jumlah kamar tidur, kamar mandi, lokasi properti, dan yang lainnya. Intinya, dalam bagian ini Anda perlu menjelaskan seluruh informasi yang dibutuhkan oleh calon pembeli.

Mendeskripsikan properti sesuai dengan realita adalah contoh deskripsi iklan rumah yang baik. Bahkan, jika perlu sertakan pula gambar setiap bagian dalam deskripsi. Untuk itu, jangan melebih-lebihkan deskripsi. Selain itu gunakan kata-kata promosi jual rumah sejelas mungkin, agar tidak salah paham.

5. Foto dan Video

Buatlah foto rumah yang menarik tentunya setelah melakukan perbaikan seperlunya, merapikan atau pengecatan ulang tembok rumah. Buat konten video dan unggah ke media sosial seperti Youtube, Tiktok, Facebook dan Instagram.

6. Sediakan Virtual Tour Bagi Calon Pembeli

Selain menyertakan gambar yang jelas, sediakan pula virtual tour bagi para calon pembeli. Pasalnya, tidak semua pembeli langsung memiliki waktu untuk survei lokasi. Biasanya virtual tour berupa video-video singkat yang menunjukkan bagian-bagian properti.

7. Tata Letak Iklan yang Efektif

Dalam hal ini, iklan harus dibuat dengan memperhatikan tata letaknya agar terlihat menarik. Posisikan gambar atau video dan deskripsi dengan semenarik mungkin.

Jangan lupa sertakan pula link dan kontak yang dapat menyambungkan konsumen dengan Anda. Pastikan dengan tata letak yang bagus.

Itulah beberapa tips iklan jual rumah yang menarik calon pembeli. Jika Anda masih bingung, sebaiknya Anda melihat contoh iklan jual rumah yang menarik. Contoh-contoh tersebut bisa Anda lihat di berbagai situs atau sosial media.

Jual Beli Properti Rumah Apartemen Tanah