Rooftop Rumah Ciptakan Ruang Bersantai yang Nyaman
Tidak hanya berfungsi sebagai atap pelindung pada hunian, rooftop juga dapat Anda manfaatkan sebagai area multifungsi dalam bersantai bersama keluarga. Dengan rancangan yang tepat, memaksimalkan area rooftop di rumah minimalis bukanlah hal yang sulit.
Dalam hal ini Anda tidak harus repot menyewa jasa desainer interior untuk dapat menciptakan atap rooftop yang nyaman dan menawan. Saat ini banyak tersedia ide beberapa ide yang dapat menjadi referensi rooftop untuk hunian minimalis Anda.
Rooftop Rumah
Salah satu ide untuk memanfaatkan area kosong rooftop rumah cukup simpel. Anda dapat melakukannya dengan penataan furniture serta elemen dekorasi yang tepat. Hal ini bertujuan agar space yang dapat dapat terpakai secara lebih optimal.
Berikut ini beberapa inspirasi desain rooftop rumah minimalis yang Anda miliki antara lain:
Bohemian Style Decor
Gaya yang cukup unik yang ditawarkan oleh bohemian style decor dapat Anda terapkan pada atap rooftop. Melalui inspirasi satu ini, terdapat dekorasi khas yang dapat Anda terapkan. Mulai dari karpet lantai motif etnik, bantal grafis, serta selimut untuk dapat menciptakan kesan yang semakin nyaman.
Rooftop dengan Split Level
Lantai rooftop yang dirancang dengan ketinggian yang berbeda atau yang disebut dengan split level, seolah dapat menjadi pembeda zonasi pada area tersebut. Untuk menciptakan kesan private pada area tersebut, maka Anda dapat menambahkan sejumlah tanaman hias seolah menjadi dinding pembatas
Shabby Chic Makeover
Tidak jauh berbeda dari model bohemian, Anda dapat menyulap rooftop dengan menggunakan elemen dekorasi pastel cerah. Dengan penempatan sengaja yang dibuat penuh untuk memperkuat desain shabby chic sesuai dengan yang Anda inginkan.
Hamparan Rumput Hijau Berikan Kesan Luas
Hal lain yang perlu Anda perhatikan dalam area tanam yang lebih dinamis. Seperti lengkungan yang dapat Anda isi dengan rumput serta area lain dapat menjadi arena sirkulasi untuk dekor rooftop mungil hunian Anda.
Pot Minimalis untuk Penguat Desain
Salah satu solusi untuk menguatkan desain rooftop rumah minimalis cukup mudah. Hanya dengan menempatkan beberapa pot untuk media tanaman hias. Hal ini tentunya dapat semakin mempercantik tampilan rooftop.
Tidak hanya pot biasa akan tetapi pot yang mempunyai desain minimalis, sehingga akan semakin memperkuat desain rooftop minimalis Anda. Anda dapat mencoba menggunakan bentuk geometris semacam persegi, segitiga, serta lingkaran. Hal ini tentunya akan semakin memperkuat serta membuat rooftop semakin menarik.
Meja dan Kursi untuk Bersantai
Dengan penambahan meja dan kursi dapat menjadi dekorasi desain rooftop rumah Anda. Ini juga dapat menjadi nilai tambah untuk desain rooftop Anda. Selain dapat menambahkan daya tarik, kita dapat menjadi tempat bersantai untuk anggota keluarga atau sahabat-sahabat Anda.
Rooftop Nuansa Rustic
Area dak di atas rumah ini akan semakin menawan berkat kehadiran nuansa rustic yang terpancar dari adanya perabot furniture. Untuk dapat menciptakan rooftop yang nyaman dan sejuk, Anda juga dapat menambahkan karpet dan tanaman pada sisi samping.
Dengan penerapan desain rooftop rumah minimalis yang tepat tentu akan semakin mempercantik hunian Anda. Selain itu juga dapat menjadi tempat bersantai yang nyaman bagi Anda dan keluarga tentunya.