Cara Menghitung Kebutuhan Besi dengan Mudah dan Akurat

By Admin - 11 April 2024
DAFTAR ISI

Banyak hal yang harus dipertimbangkan ketika akan membangun bangunan, bukan? Nah, salah satunya adalah jumlah besi yang dibutuhkan. Cara menghitung kebutuhan besi yang akurat dan tepat pastinya dibutuhkan untuk membuat estimasi tersebut.

Jenis besi yang dibutuhkan juga cukup beragam, salah satu yang paling penting adalah jenis besi beton. Jangan bingung cara menghitungnya ya! Anda hanya perlu menyimak artikel di bawah ini untuk mengetahui teknik atau cara cara menghitung kebutuhan besi berapa.

Bagaimana Cara Menghitung Kebutuhan Besi?

Setidaknya terdapat dua cara yang bisa digunakan untuk menghitung kebutuhan jumlah besi untuk rumah atau bangunan lainnya. Seperti apa caranya? Nih, panduan lebih detail tentang cara menghitung kebutuhan besi beton, yaitu:

1. Perhitungan Kebutuhan Besi Beton Polos

Berapa meter panjang besi beton? Khusus untuk cara ini, Anda bisa menggunakan ukuran besi beton polos yang diameternya 10 mm dengan perkiraan panjang yang diperlukan 35 meter.
Besi Beton PolosSumber : Mumtaz_Steel, Shopee.co.id

Anda juga harus mengetahui bahwa berat besi beton polos yang digunakan tersebut 0,62 kg/m. Lalu, berapa kebutuhan besi beton polos yang diperlukan?

Anda bisa mengetahui kebutuhan berat dan jumlahnya dengan cara menghitung kebutuhan besi beton polos di bawah ini, yaitu:

  • Total berat besi beton polos yang diperlukan adalah 35 meter x 0,62 kg/m dengan hasil 21,7 kg. Artinya, besi beton yang dibutuhkan untuk membangun bangunan kurang lebih beratnya 21,7 kg.
  • Total besi beton polos yang harus dibeli berapa? Anda harus tahu dulu kalau di pasaran, panjang besi beton polos yang dijual sepanjang 12 meter sesuai SNI ya pastinya.
  • Jadi, besi beton polos yang dibutuhkan dan harus dibeli adalah 35 meter : 12 meter sebanyak 2,92 batang atau 3 batang besi beton polos.

Setelah mengetahui total kebutuhan besi beton polos, maka Anda juga bisa membuat estimasi budget yang perlu dipersiapkan. Hitung saja jumlah total kebutuhan besi beton polos dikali dengan harga besi beton per batangnya di pasaran.

2. Perhitungan Kebutuhan Besi Beton Kolom

Berapa kebutuhan besi untuk membuat kolom bangunan? Tenang saja, Anda juga bisa melakukan perhitungan matematis untuk mengetahui jumlah besi yang dibutuhkan dalam pembuatan kolom beton suatu bangunan.
Besi Beton KolomSumber : adorncloset, Tokopedia.com

Nah, perhatikan di dalam pembuatan kolom besi ada dua jenis kebutuhan yang harus diperhitungkan untuk besi tulang pokok utama dan juga besi begel.

Seperti apa perhitungannya? Nih, cara menghitung kebutuhan besi kolom dengan spesifikasi tinggi 3,5 meter dan kelilingnya 20  x 20 cm!

Hitung dulu kebutuhan besi untuk tulang pokok utama bangunan, yaitu:

  • Ukuran total panjang besi beton yang dibutuhkan 3,5 meter x 4 sebesar 14 meter. Jadi, sebaiknya membeli besi beton sebanyak 14 meter: 12 meter = 1,17 batang atau 2 batang dengan estimasi panjang besi beton di pasaran 12 meter per batang.
  • Berat besi beton dengan ukuran 10 mm untuk tulangan pokok adalah 0,62 kg/m. Jadi, berat besi yang dibutuhkan untuk membangun kolom beton 14 meter x 0,62 kg/m sebesar 8,68 kg.

Menghitung kebutuhan besi untuk kolom juga harus mempertimbangkan besi begel. Jenis besi begel ini sangat berguna untuk mengikat setiap 15 cm besi tulang pokok utama. Ukuran besi begel yang dibutuhkan adalah 8 mm.

  • Jumlah total besi begel yang dibutuhkan dapat diketahui dengan perhitungan 35 meter : 0,15 meter sebesar 23,4 buah besi begel. Jadi, Anda dapat membeli besi begel sebanyak 23 buah.
  • Jika panjang satu begel adalah 70 cm atau 0,7 meter, maka total panjang besi begel yang dibutuhkan adalah 23 x 0,7 meter setara dengan 16,1 meter.
  • Panjang satu besi beton di pasaran sesuai SNI 12 meter, jadi total panjang besi beton untuk begel yang diperlukan 16,1 meter : 12 meter sebesar 1,32 batang besi atau Anda bisa membeli 2 batang besi.
  • Berat besi dengan ukuran 8 mm adalah 0,39 kg/m. Jadi, dapat dikatakan juga bahwa kebutuhan besi yang diperlukan seberat 16,1 meter x 0,39 kg/ m setara dengan 6,279 kg.

Cara menghitung kebutuhan besi dapat dilakukan untuk keperluan pembuatan kolom beton maupun besi beton polos. Nah, perhitungan kebutuhan besi tersebut dapat menjadi bahan pertimbangan dalam perancangan kebutuhan material untuk pembuatan bangunan.

Jual Beli Properti Rumah Apartemen Tanah